STKIP Muhammadiyah Sidrap Membuka Kelas Menulis pada Festival Sastra

STKIP Muhammadiyah Sidrap Membuka Kelas Menulis pada Festival Sastra
"Yang menjawab salam saya semoga masuk surga. Semoga yang sedang menyusun skripsi semoga cepat selesai".

Begitulah kalimat pembuka yang diucapkan Lili, moderator kelas kepenulisan yang diadakan oleh HIMAPRODI Bahasa Indonesia dan Sastra bekerja sama dengan Kampoeng Sastra STKIP Muhammadiyah Sidenreng Rappang, Sabtu sore, 28 April di auditorium H. Zaini Razak.

Kelas kepenulisan ini menghadirkan Cerpenis Sulsel, Irhyl R Makkatutu sebagai pemateri. Kelas ini merupakan salah satu rangkaian acara pada Festival Sastra yang berlangsung selama tiga hari (27-29).

Peserta terdiri dari tiga jurusan yang ada di STKIP Muhammadiyah Sidrap. Selain itu, ada juga yang berasal dari STISIP Muhammadiyah Sidrap yang kampusnya bersebelahan dengan STKIP Muhammadiyah Sidrap. Peserta yang hadir dalam kelas ini berjumlah sekitar 30 orang terlihat sangat serius memperhatikan tiap kata yang diucapkan pemateri. Lalu, sedikit akan diselingi tawa. Atau kadang juga sedikit decak kagum dari peserta.

Salah satu peserta mengutarakan kesulitannya saat menulis. Dia mengatakan sulit mengakhiri apa yang dituliskannya.
"Biasanya kalau menulis, susah untuk membuat akhir dari ceritanya", tuturnya dengan sedikit malu.

STKIP Muhammadiyah Sidrap Membuka Kelas Menulis pada Festival Sastra
Irhyl R Makkatutu sedang mendengarkan pertanyaan salah satu peserta
Moderator yang telah menulis sebuah novel juga sedikit berkisah tentang inspirasi dan motivasi dalam menulis novelnya itu. Pesan dari pemateri sebelum mengakhiri materi sore itu, "Jangan pernah menuliskan tentang kebahagiaan. Tulislah tentang tragedi-tragedi", tutupnya.

Kelas Kepenulisan ini ditutup dengan penyerahan buku Tetirah karya Irhyl kepada masing-masing lapak baca yang hadir pada Festival Sastra ini.

STKIP Muhammadiyah Sidrap Membuka Kelas Menulis pada Festival Sastra "Yang menjawab salam saya semoga masuk surga. Semoga yang sedang menyusun skripsi semoga cepat selesai". Begitulah kalimat pembuka yang diucapkan Lili, moderator kelas kepenulisan yang diadakan oleh HIMAPRODI Bahasa Indonesia dan Sastra bekerja sama dengan Kampoeng Sastra STKIP Muhammadiyah Sidenreng Rappang, Sabtu sore, 28 April di auditorium H. Zaini Razak.